PENGARUH BIAYA OPERASIONAL DAN PERPUTARAN PERSEDIAAN TERHADAP PROFITABILITAS

Rosy Aprieza Puspita Zandra

Abstract


Laba, seringkali dijadikan dasar ukuran prestasi untuk mengambarkan keberhasilan atau kegagalan operasi perusahaan dalam upaya mencapai tujuannya. Meskipun demikian, sebenarnya laba yang besar belum tentu merupakan ukuran perusahaan telah bekerja dengan efisien. Efisiensi baru dapat diketahui apabila laba dibandingkan dengan kekayaan atau investasi yang digunakan untuk menghasilkan laba tersebut dalam suatu rasio yang disebut rasio profitabilitas. Dalam menjalankan aktifitasnya, perusahaan tentu mengeluarkan biaya-biaya, diantaranya adalah biaya operasional, dimana variabel ini bersifat fluktuatif seiring dengan perkembangan di lingkungan industri nasional. Dampak dari perubahan lingkungan juga sering mempengaruhi variabel persediaan, dimana persediaan merupakan faktor penting dalam perusahaan yang diperlukan untuk mengantisipasi ketidaksempurnaan pasar. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh biaya operasional dan perputaran persediaan terhadap profitabilitas perusahaan manufaktur subsektor pertambangan batubara yang terdaftar di BEI periode 2011 sampai dengan 2013. Penentuan sampel menggunakan teknik Purposive Sampling dan analisis dalam penelitian ini adalah analisis regresi berganda. Hasil analisis regresi menunjukkan bahwa secara parsial variabel biaya operasional (X1) tidak berpengaruh terhadap profitabilitas (Y) dimana nilai sig t 0,578 > 0,05 dan variabel perputaran persediaan (X2) secara parsial tidak berpengaruh terhadap profitabilitas (Y) dengan nilai sig t 0,689 > 0,05.

Keywords


biaya operasional, perputaran persediaan, profitabilita

Full Text:

PDF

References


____. Kenaikan BBM Tak Berdampak Signifikan Pada Industri. www.kemenperin.go.id, Online, diakses tanggal 30 Desember 2015. Agus. 2012. Dampak Kenaikan Harga BBM Terhadap Berbagai Sektor Ekonomi. www.neraca.co.id/article/11553, Online, diakses tanggal 30 Desember 2015.

Anjani, Regiana Eka. 2014. Pengaruh Pendapatan Usaha dan Biaya Operasional Terhadap Laba Bersih (Survey pada Perusahaan Jasa Sub Sektor Transportasi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2004-2013). Skripsi. Universitas Komputer Indonesia. (Online), diakses tanggal 9 Januari 2015.

Efilia, Meiza. 2014. Pengaruh Pendapatan Usaha dan Beban Operasional Terhadap Laba Bersih pada Perusahaan Kimia dan Keramik, Porselen & Kaca yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2008-2012. e-Journal.

Ernawati, Francisca. 2015. Pengaruh Biaya Operasional Terhadap Laba Bersih Dengan Perputaran Persediaan sebagai Variabel Pemoderasi. Jurnal Ilmu dan Riset Manajemen, Volume 4, Nomor 9, Agustus 2015. (Online), diakses tanggal 9 Januari 2015.

Hansen & Mowen. 1999. Akuntansi Manajemen. Jakarta. Erlangga.

Jusup, Al Haryono. 2011. Dasar-dasar Akuntansi, Edisi 7, Jilid 1. Yogyakarta. Sekolah Tinggi YKPN.

Rangkuti, Freddy. 2005. Manajemen Persediaan. Jakarta. PT RajaGrafindo Persada.

Sipangkar, Ellys Delfrina. 2009. Pengaruh Perputaran Persediaan Terhadap Tingkat Profitabilitas Perusahaan Pada Perusahaan Otomotif yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Skripsi. Universitas Sumatera Utara.

Siregar, Syofian. 2013. Metode Penelitian Kuantitatif (Dilengkapi Perbandingan Perhitungan Manual & SPSS). Jakarta. Kencana Prenada Media Group.

Sugiyono. 2006. Metode Penelitian Administrasi. Bandung. Alfabeta. Yoso. 2015. Model Koreksi Autokorelasi Serial Dengan Prosedur Feasible GLS. http://ariyoso.wordpress.com/tag/regresi-autokorelasi-dengan-spss, Online, diakses tanggal 15 Februari 2016.




DOI: http://dx.doi.org/10.53712/aktiva.v1i1.149

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Indexing: 

 

 

    

 Member Of:

 

Reference Manager:

  

Published by Prodi Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Madura
Jl. Raya Panglegur Km 3,5 Pamekasan
Phone: (0324) 322231

website: http://ejournal.unira.ac.id/index.php/jurnal_aktiva/index

Email: jaa.unira@gmail.com

AKTIVA by Universitas Madura is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.