SISTEM INFORMASI MANAJEMEAN BIMBINGAN KONSELING BERBASIS WEB DAN MOBILE (STUDI KASUS SDN BARURAMBAT KOTA 1 PAMEKASAN)

Anadya Harfiana, badar said

Abstract


Bimbingan konseling di sekolah dasar merupakan layanan spesifik yang memberikan fasilitas bagi perkembangan murid sesuai dengan potensi dan kemampuannya. Bimbingan konseling ini bertujuan agar menjadi kontrol diri dari pengaruh buruk lingkungannya yang dapat merusak moral murid. Bimbingan konseling juga mengembangkan nilai-nilai moral untuk menentukan pilihan-pilihan hidup murid selanjutnya, agar murid stabil dalam mengambil keputusan. Dalam pelaksanaan bimbingan konseling di SDN Barurambat Kota 1 Pamekasan bertujuan untuk mewujudkan suatu sistem dan perkembangan murid. Pendataan bimbingan konseling yang terjadi disekolah ini ditangani oleh wali murid dari masing-masing tingkatan kelas menggunakan pendataan yang kurang efektif yaitu mencatat dibuku kasus dari setiap kejadian pelanggaran murid, hal ini menunjukkan bahwa pada saat pengarsipan data-data murid masih berupa dokumen kertas dan pemanfaatan komputer sebagai penyimpanan data belum dilakukan secara maksimal, menyebabkan wali kelas mengalami kesulitan dalam mencatat dan mencari kelengkapan biodata murid, dikarenakan pengarsipan data kurang tertata. Dengan dukungan sistem informasi yang ada sekarang ini, pekerjaan dalam menyimpan data informasi bimbingan konseling yang awalnya secara manual dapat digantikan dengan sistem informasi dengan menggunakan komputer dan mobile sehingga akan lebih efisien dan lebih membutuhkan dalam perkembangan murid, dengan adanya sistem ini pencatatan pelanggaran, informasi kepada wali murid serta kuisioner yang dapat mengetahui akibat pelanggaran dan kuisioner untuk mengetahui minat bakat dapat terkomputerisasi sehingga akan lebih efisien tanpa menunggu pembagian rapot. Sistem ini dibangun menggunakan metode waterfall dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP, Android basic Ionic, dan database MariaDB.

Kata kunci : Bimbingan Konseling, Sekolah dasar, Android basic ionic.


Full Text:

PDF

References


Cowley, Sue. 2011. Panduan Manajemen Perilaku Siswa. Jakarta: Erlangga.

DiMarzio, Jerome. 2008. Android A Programmer’s Guide. New York: Mc Graw Hill.

Kenneth Y. R. Palilingan., Alicia A. E. Sinsuw., Xaverius B. N. Najoan. 2014. Registrasi Calon Siswa Baru Berbasis Mobile Android di Sekolah Menengah Atas Negeri 9 Manado. Manado: E-jurnal Teknik Elektro dan Komputer. ISSN: 2301-8402.

Kurniawan, Totok., Winingsih, Evi. Pengembangan Aplikasi Pengenalan Bimbingan dan Konseling Berbasis Android Sebagai Media Layanan Informasi Untuk Siswa SMP Negeri 3 Gresik. Surabaya: Universitas Surabaya.

Supriatna, Mamat. 2011. Bimbingan dan Konseling Berbasis Kompetensi. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.

Sureni, Sri., Herlawati., Supendar Hendra. Sistem Pakar Minat dan Bakat Anak dengan Multiple Intelligences Berbasis Web pada SDIT Mutiara Islam Depok. Jakarta: Sistem Informasi STMIK NusaMandiri Jakarta.

Syahroni, Abd Wahab., Ubaidi 2018. Implementasi Darurat Keamanan Dan Kesehatan Berbasis Mobile Di Desa Waru Barat Pamekasan. Pamekasan: Teknik Informatika Universitas Madura.

Wiyani, Novan Ardy. 2013 Manajemen Kelas. Bumiayu: Ar-ruzz Media.

Wiguna Tjhin., Samuel K.M Paul., Pamela Christa. Masalah Emosi dan Perilaku pada Anak dan Remaja di Poliklinik Jiwa Anak dan Remaja RSUPN dr. Ciptomangunkusumo (RSCM), Jakarta. Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia.




DOI: http://dx.doi.org/10.53712/jic.v4i2.680

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


E-ISSN: 2580-488X

P-ISSN: 2302-6227

Indexed by:

Published by Prodi Informatika - Teknik Informatika - Universitas Madura
Jl. Raya Panglegur Km 3,5 Pamekasan
Phone: (0324) 322231
website: http://http://ejournal.unira.ac.id/index.php/insand_comtech/index

Email: roney@unira.ac.id

Creative Commons License
InsandComtech by Universitas Madura is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.